Minggu, 01 September 2013

Schrödinger's Cat

Schrödinger's Cat


Ada dua paradoks utama dalam Mekanika kuantum, masing-masing menggambarkan aspek yang berbeda dari misteri kuantum. Kucing Schrödinger adalah salah satunya, dan yang lainnya adalah celah ganda.

Yapp,, kali ini kita hanya akan membahas paradox “Kucing Schrödinger”

Kucing dalam sebuah kotak tertutup yang kemudian menghisap racun berada dalam keadaan hidup DAN mati pada waktu yang bersamaan.
Apakah kucing hidup atau mati?
Jawaban menurut mekanika kuantum adalah bahwa 50% mati dan 50% hidup.

          Mekanika kuantum menggambarkan dunia dalam bentuk fungsi gelombang. Ketika kita membuka kotak, kita "meruntuhkan fungsi gelombang" atau "meruntuhkan keadaan" dan kita hanya mempunyai dua kemungkinan, yaitu dapat menemukan sebuah kucing hidup atau kucing mati.
          Untuk memastikan apakah kucing itu hidup atau mati, salah satu cara adalah membuka kotaknya. Tapi, membuka kotak tersebut sama dengan menghancurkan sistem. Siapa tahu kucing mati gara-gara kotak dibuka, sebaliknya siapa tahu kucing tidak jadi mati gara-gara kotak dibuka.

Selasa, 30 Juli 2013

Implementasi Proposal PKM-M: Garis Kejut...

Kegiatan Sosialisasi


            Setelah mengetahui bahwa PKM kami diterima. Kami bergegas untuk mengimplementasikan isi proposal yang telah kami buat. Berikut gambaran kegiatan yang telah kami lakukan. Let’s check this out Chams ^_^
No.
Kegiatan
Minggu ke-
1
2
3
4
5
I.
Persiapan Pelaksanaan






Koordinasi Tim






Pembuatan Struktur





II.
Pelaksanaan Program






Observasi






Wawancara dengan warga






Sosialisasi dengan warga






Pembuatan polisi tidur





III.
Pembuatan Laporan

















            Terimah kasih kami ucapkan kepada teman kami yaitu Meyliana dan Yogi Sanjaya yang telah membantu dalam menyebarkan undangan kepada warga-warga Perumahan Geriya Sejahtera. Pada hari Sabtu tanggal 4 mei 2013, tepatnya satu hari sebelum kegiatan sosialisasi diadakan. Kami menyebarkan undangan kepada warga. AlhamdulIllah tanggapan warga di sana sangat positif.
            Keesokan harinya, yaitu pada hari Minggu tanggal 5 Mei 2013 kegiatan sosialisasi berhasil dilaksanakan. Ucapan terima kasih yang sangat besar kami sampaikan kepada semua teman-teman yang turut membantu baik langsung maupun tidak langsung dalam terselenggaranya kegiatan ini yang tidak bisa kami sebutkan satu persatu namanya. Ini adalah dokumentasi kegiatan sosialisasi kami.



Pembuatan Garis Kejut

            Satu minggu setelah kegiatan sosialisasi diadakan. Pada tanggal 12 Mei 2013 kami membuat contoh garis kejut (polisi tidur) yang benar di jalan utama Perum Geriya Sejahtera. Kegiatan ini dilaksanakan pada malam hari.

            Dikarenakan pembuatan polisi tidurnya pada malam hari, jadi panitia yang akhwatnya tidak bisa datang. Cuman ketua kami yaitu Saudara Iful Amri yang bisa datang, dibantu dengan kawan yang lain dan warga di sana.

Senin, 29 Juli 2013

Program Kreativitas Mahasiswa: Garis Kejut...

Program Kerativitas Mahasiswa
(PKM)


Bismillahi rahmanirrahim…
            Di akhir bulan Juni, mengawali rencana pembuatan proposal PKM. Ketika itu masih belum terfikir mau membuat PKM seperti apa. Sampai suatu ketika bertemu dengan Saudara Iful Amri dan Intan Pusparini yang menjadi TIM PKM sampai sekarang J.
            TIM PKM sudah terbentuk, dan tema yang menjadi ide pembuatan proposal PKM muncul dari ketua TIM kami yaitu Saudara Iful Amri. Ya…mengambil bagian bidang PKM-Pengabdian Masyarakat sudah bulat kami putuskan.
            Program Kreativitas Mahasiswa yang diselenggarakan oleh DIKTI terbagi menjadi 7 jenis, yaitu:
1.      PKM Artikel Ilmiah
2.      PKM Gagasan Tertulis
3.      PKM Pengabdian Masyarakat
4.      PKM Kewirausahaan
5.      PKM Teknologi
6.      PKM Penelitian
7.      PKM Karsa Cipta
            Adapun jadwal kegiatannya dibagi menjadi dua tahap yaitu pada tahun 2013 sekitar bulan Februari sampai Akhir Maret yang lalu telah dibuka penerimaan proposal PKM artikel ilmiah dan PKM Gagasan Tertulis. Nah…untuk teman-teman dan adik-adik yang berminat, nanti sekitar bulan September akan dibuka penerimaan PKM untuk 5 bidang yang lain. Ditunggu kreatifitasnya ya…^_^

            Hmm…lanjutin cerita TIM PKM kami yang tadi dulu ya… ^.^
AlhamdulIllah, dari Bulan Juli awal sampai pertengahan Bulan November akhirnya proposal PKM kami selesai…(hmm…emang agak lama ya prosesnya). What the problems???
            Faktor-faktor yang membuat penyusunan proposal kami agak lama karena, antara lain:
ü  Pada Bulan Juli-September kami sedang libur….he jadi pembuatan proposalnya agak terbengkalai.
ü  Pada Bulan  Juli-Oktober sedang ada kegiatan PIA. Jadi disamping focus pada PKM kami juga focus pada kegiatan PIA 2012.

            Dan akhirnya pada pertengahan Bulan November proposal PKM berhasil kami selesaikan dengan baik. Pada PKM-M ini kami mengambil judul “Sosialisasi dan Penerapan Garis Kejut yang Benar di Perumahan Geriya Sejahtera Rt.06 Ds.III Desa Tanjung Pering Ogan Ilir”. Dosen pembimbing kami yaitu Bapak M.Yusup, M.Pd.
            Tidak menyangka sama sekali, sekitar Bulan Februari ternyata PKM-M TIM kami berhasil diterima oleh DIKTI dan dibiayai untuk bisa diimplementasikan. Dengan diterimanya proposal PKM ini membuka peluang bagi TIM kami untuk menuju “Pekan Ilmiah Mahasiswa Nasional 2013” yang akan diselenggarakan di Mataram Nusa Tenggara Barat.


            Berikut cuplikan surat pengumumannya… ^_^


Rosulullah SAW dengan sebiji limau.

Teladan Rosulullah SAW: sebagai Uswah dan Qudwah (contoh & kepemimpinan)
Rosulullah dengan Sebiji Limau…


"Suatu hari Rasulullah SAW didatangi oleh seorang wanita kafir. Ketika itu baginda bersama beberapa orang sahabat. Wanita itu membawa beberapa biji buah limau sebagai hadiah untuk baginda. Cantik sungguh buahnya.Siapa yang melihat pasti terliur. Baginda menerimanya dengan senyuman gembira. Hadiah itu dimakan oleh Rasulullah SAW seulas demi seulas dengan tersenyum. Biasanya Rasulullah SAW akan makan bersama para sahabat, namun kali ini tidak. Tidak seulas pun limau itu diberikan kepada mereka. Rasulullah SAW terus makan. Setiap kali dengan senyuman, hinggalah habis semua limau itu. Kemudian wanita itu meminta diri untuk pulang, diiringi ucapan terima kasih dari baginda. Sahabat-sahabat agak hairan dengan sikap Rasulullah SAW itu. Lalu mereka bertanya. Dengan tersenyum Rasulullah SAW menjelaskan "Tahukah kamu, sebenarnya buah limau itu terlalu masam semasa saya merasainya kali pertama. Kiranya kalian turut makan bersama, saya bimbang ada di antara kalian yang akan mengenyetkan mata atau memarahi wanita tersebut. Saya bimbang hatinya akan tersinggung. Sebab tu saya habiskan semuanya." Begitulah akhlak Rasulullah SAW. Baginda tidak akan memperkecil-kecilkan pemberian seseorang biarpun benda yang tidak baik, dan dari orang bukan Islam pula. Wanita kafir itu pulang dengan hati yang kecewa. Mengapa? Sebenarnya dia bertujuan ingin mempermain-mainkan Rasulullah SAW dan para sahabat baginda dengan hadiah limau masam itu. Malangnya tidak berjaya. Rancangannya di'tewas'kan oleh akhlak mulia Rasulullah SAW.

Senin, 11 Maret 2013

Kamera Obscura, Embrio Kamera Modern Ditemukan oleh Ilmuwan Muslim


Surat kabar terkemuka di Inggris, The Independent pada edisi 11 Maret 2006 sempat menurunkan sebuah artikel yang sangat menarik bertajuk ”Bagaimana para inventor muslim mengubah dunia.”The Independent” 20 penemuan penting para ilmuwan Muslim menyebut sekitar yang mampu mengubah peradaban umat manusia, salah satunya adalah penciptaan kamera obscura.
Kamera merupakan salah satu penemuan penting yang dicapai umat manusia. Lewat jepretan dan bidikan kamera, manusia bisa merekam dan mengabadikan beragam bentuk gambar mulai dari sel manusia hingga galaksi di luar angkasa. Teknologi pembuatan kamera, kini dikuasai peradaban Barat serta Jepang. Sehingga, banyak umat Muslim yang meyakini kamera berasal dari peradaban Barat.

Senin, 04 Maret 2013

FIBER OPTIC / SERAT OPTIK


Fiber optic adalah sebuah kaca murni yang panjang dan tipis serta berdiameter sebesar rambut manusia. Dan dalam pengunaannya beberapa fiber optic dijadikan satu dalam sebuah tempat yang dinamakan kabel optik dan digunakan untuk mengantarkan data digital yang berupa sinar dalam jarak yang sangat jauh.

Bagian-bagian Fiber Optic

·         Core adalah kaca tipis yang merupakan bagian inti dari fiber optik yang dimana pengiriman sinar dilakukan.
·         Cladding adalah materi yang mengelilingi inti yang berfungsi memantulkan sinar kembali ke dalam inti(core).
·         Buffer Coating adalah plastic pelapis yang melindungi fiber dari kerusakan.
Jenis Fiber Optics
1.      Single-mode fibers

 Mempunyai inti yang kecil (berdiameter 0.00035 inch atau 9 micron) dan berfungsi mengirimkan sinar laser inframerah (panjang gelombang 1300-1550 nanometer)
2.      Multi-mode fibers

Mempunyai inti yang lebih besar(berdiameter 0.0025 inch atau 62.5 micron) dan berfungsi mengirimkan sinar laser inframerah (panjang gelombang 850-1300 nanometer)
Cara Kerja Fiber Optic

Sinar dalam fiber optik berjalan melalui inti dengan secara memantul dari cladding, dan hal ini disebut total internal reflection, karena cladding sama sekali tidak menyerap sinar dari inti. Akan tetapi dikarenakan ketidakmurnian kaca sinyal cahaya akan terdegradasi, ketahanan sinyal tergantung pada kemurnian kaca dan panjang gelombang sinyal.
Keuntungan Fiber Optic
·         1. Murah : jika dibandingkan dengan kabel tembaga dalam panjang yang sama.
·        2.  Lebih tipis: mempunyai diameter yang lebih kecil daripada kabel tembaga.
·         3. Kapasitas lebih besar.
·         4. Sinyal degradasi lebih kecil.
·         5. Tidak mudah terbakar : tidak mengalirkan listrik.
·         6. Fleksibel.
·         7. Sinyal digital.
Bagaimana Fiber Optic Dibuat
·         Making a preform glass cylinder

Proses ini disebut modified chemical vapor deposition (MCVD).
Silikon dan germanium bereaksi dengan oksigen membentuk SiO2 dan GeO2.
SiO2 dan GeO2 menyatu dan membentuk kaca.
Proses ini dilakukan secara otomatis dan membutuhkan waktu beberapa jam.
·         Drawing the fiber from the preform

Setelah proses pertama selesai preform dimasukkan kedalam fiber drawing tower.
Kemudian dipanaskan 1900-2200 derajat celcius sampai meleleh.
Lelehan tersebut jatuh melewati laser mikrometer sehingga preform membentuk benang.
Dilakukan proses coating dan UV Curing.
·         Testing the Finished Optical Fiber
1.  Tensile strength: harus mampu menahan 100.000 lb/inch2 atau lebih.
2.  Refractive index profile : menghitung layar untuk pemantulan optik.
3.  Fiber geometry : diameter Core, dimensi cladding, diameter cloating adalah seragam.
4.  Attenuation : menghitung kekuatan sinyal dari berbagai panjang gelombang dan jarak.
5.  Information carrying capacity : bandwith
6.  Chromatic dispersion : penyebaran berbagai panjang gelombang sinar melalui core.
Operating temperature

Sabtu, 02 Maret 2013

Operasi Lasik, Penyembuhan Mata Dengan Teknologi Laser

Operasi Lasik (Laser Assisted Intrastromal Keratomileusis) 
Berbeda dengan kacamata dan lensa kontak, operasi lasik benar-benar bisa menyembuhkan gangguan mata secara total. Operasi ini dilakukan dengan membedah mata, memperbaiki lensa mata dengan bantuan peralatan laser canggih. Operasi yang dilakukan hanya memakan waktu sekitar 20 menit dan tanpa proses penjahitan, karena pembedahan dilakukan dengan menggunakan laser. Pembedahan dilakukan untuk menyayat lapisan kornea, lalu dilakukan penyinaran untuk memperbaiki mata yang rusak, kemudian kornea ditutupkan dan akan menempel dengan sendiri tanpa perlu dijahit sehingga operasi lasik tidak menimbulkan bekas luka/jahitan.

Operasi Lasik tidak sakit, tapi pada masa pemulihan umumnya pasien merasakan nyeri atau gatal di mata dengan intensitas yang berbeda-beda. Dalam masa penyembuhan setelah operasi, Anda perlu menjaga mata agar operasi ini berhasil seperti yang diharapkan. Mata harus tetap terlindung dengan menggunakan pelindung mata. Mata tidak boleh terkena air secara langsung dan harus cukup istirahat. Umumnya mata baru normal sepenuhnya setelah 1-2 bulan sejak dioperasi Lasik.

Operasi Lasik merupakan cara yang sangat bagus untuk mengatasi gangguan penglihatan. Masalahnya adalah biaya untuk operasi lasik terbilang mahal bagi sebagian besar orang Indonesia. Disamping itu, banyak orang takut dioperasi sehingga sebisa mungkin untuk menghindari operasi.
Keuntungan Operasi LASIK
LASIK telah dibuktikan aman dan efektif untuk kebanyakan orang-orang. Dengan penyaringan dan pemilihan pasien secara hati-hati, harapan-harapan yang layak, dan dalam perawatan dari seorang ahli bedah yang berpengalaman, kebanyakan pasien akan sangat senang dengan hasil operasi matanya. Ini adalah beberapa dari keuntungan-keuntungan lain dari LASIK:
  • LASIK mampu untuk mengkoreksi secara akurat kebanyakan tingkatan-tingkatan dari myopia (rabun jauh), hyperopia (rabun dekat) dan astigmatisme.
  • Prosedurnya cepat, biasanya berlangsung hanya lima sampai 10 menit dan biasanya tidak sakit.
  • Karena lasernya dituntun oleh sebuah komputer, ia adalah sangat tepat dan hasil-hasilnya adalah sangat akurat.
  • Pada kebanyakan kasus, suatu sekali operasi sudah cukup untuk mengatasi semua masalah mata. Namun bagaimanapun, perawatan lanjutan atau operasi kedua bisa saja dilakukan jika diperlukan.
Kekurangan Operasi LASIK
Tidak ada yang sempurna di dunia ini, dan setiap tindakan pasti ada resikonya meskipun kemungkinannya sangat kecil. Berikut ini adalah resiko yang mungkin terjadi setelah operasi lasik.
  • Tidak semua pasien akan mendapatkan hasil yang sama.
  • LASIK dapat membuat beberapa aspek-aspek penglihatan anda lebih buruk, termasuk penglihatan malam dengan cahaya yang menyilaukan dan lingkaran-lingkaran cahaya.
  • LASIK berpotensi menimbulkan gejala-gejala mata kering dalam jangka waktu berbulan-bulan sehingga pasien perlu meneteskan air mata buatan setiap saat.
  • Pada keadaan-keadaan yang jarang, LASIK dapat membuat penglihatan pasien lebih buruk dan tidak dapat dikoreksi dengan kacamata-kacamata atau lensa-lensa kontak biasa.
Operasi Lasik tidak selalu cocok untuk mengatasi gangguan mata. Oleh karena itu, kadang dokter menolak melakukan operasi lasik kepada pasien jika dinilai pasien bukanlah kandidat yang baik. Alasan penolakan ini biasanya mempertimbangkan persentase kemungkinan berhasil dan resikonya. Jika kemungkinan berhasil kecil dan resikonya besar, biasanya dokter akan menolak melakukan operasi lasik. Oleh karena itu, disarankan Anda mencari dokter dan tempat operasi lasik yang kompeten untuk menghindari oknum yang hanya mementingkan uang tapi kurang mempedulikan keselamatan pasien.